5 Rahasia Kulit Cantik Saat Cuaca Panas
Kalau di negara 4 musim saat ini masih dalam periode musim panas, maka di Indonesia sebagai negara tropis sedang mengalami musim kemarau. Di mana matahari bersinar cukup menyengat dan cerah, dan intensitas hujan sangat minim.
Bagi para wanita, musim kemarau adalah yang paling diwaspadai terutama saat akan beraktivitas. Matahari yang bersinar cerah tentu membuat kita mempertimbangkan dalam memilih pakaian yang cocok dipakai untuk bepergian.
Sebisa mungkin tidak panas dan bisa menyerap keringat dengan baik. Kalau jenis pakaian yang dikenakan salah, Anda tentu akan merasa kurang nyaman selama beraktivitas, kan. Bagaimana dengan kulit wajah dan tubuh, bagaimana caranya supaya kita tetap cantik dan fresh di musim panas? Ini tips lengkapnya:
Kacamata Hitam, Wajib Pakai
Tahukah Anda, tidak hanya kulit yang harus dilindungi selama berada di luar ruangan. Kesehatan mata juga wajib diperhatikan, lho.
Jadi kalau mau keluar ruangan untuk beraktivitas, jangan lupa kenakan kacamata hitam. Sunglasses berfungsi melindungi mata dari radiasi sinar UV dan pantulan cahaya yang terlalu silau.
Apalagi sekarang ada banyak model kacamata hitam keren, jadi tak hanya demi kesehatan, namun penampilan pun tambah menarik dengan sunglasses fashionable.
- Aplikasikan Sunblock Tak ada bosannya para ahli kesehatan mengingatkan untuk selalu menggunakan tabir surya ke seluruh bagian tubuh saat akan bepergian ke luar rumah. Bukan tanpa alasan, lho, seperti yang kita ketahui terpaan sinar matahari siang kurang sehat bagi kulit sehingga sunblock adalah solusi pencegahan kulit terbakar dan gangguan kulit lainnya.
- Memakai Topi Juga Penting, Lho Kulit yang terkena matahari siang secara langsung tentu kurang baik efeknya bagi kesehatan, dalam jangka panjang dampaknya adalah terkena kanker kulit.Kalau kulit saja dilindungi dengan baik, berarti kepala juga harus terlindungi dari terpaan sinar matahari langsung. Jika Anda beraktivitas pada siang hari di bawah matahari, pastikan gunakan pelindung kepala seperti topi.Terlalu lama berada di bawah sinar matahari akan menyebabkan kepala menjadi pusing dan berkunang-kunang, ini adalah tanda lepasnya oksigen dari tubuh. Kalau dibiarkan terlalu lama tubuh akan dehidrasi, dan gejala ini kurang baik bagi sistem sirkulasi tubuh, lho.
- Pastikan Tubuh Terhidrasi Kulit cantik tidak hanya dilindungi dari bagian luar, namun juga harus mendapat perlindungan dari dalam. Pastikan tubuh Anda terhidrasi selama beraktivitas, karena jika mengalami dehidrasi dikhawatirkan akan mengganggu sistem sirkulasi, lho.Caranya bagaimana?Bawalah botol isi air putih selama bepergian, sehingga saat terasa haus pun Anda bisa langsung minum. Ayo mulai menjadi pribadi sayang lingkungan dengan mengurangi membeli air minum kemasan!
- Riasan Tipis lih-alih pergi ke luar menggunakan make-up penuh, ayo coba kurangi saja. Kalau biasanya setiap hari selalu menggunakan riasan berlapis mulai dari pelembab,foundation, blush on, riasan alis serta lipstick tebal, yuk khusus selama musim kemarau ini biarkan kulit wajah bernafas lega.Cukup kenakan pelembab atau tabir surya, dan lapisi menggunakan foundation tipis. Sebagai riasan bibir, jangan lupa aplikasikan lip balm untuk menjaga kelembaban bibir. Hindari penggunaan bedak, karena tekstur bedak akan membuat lipatan kulit terlihat jelas ketika berkeringat. Dan, penggunaan riasan tebal tentu akan sangat mengganggu kalau tubuh berkeringat, kan?
- Semudah ini lho, menjaga kulit tetap cantik saat musim panas tiba!Pastikan kebutuhan makanan dan air putih terpenuhi, sebagai sumber energi beraktivitas setiap hari.
Tidak ada komentar