Kembali Nyaleg, Dimyati Sering Manggung
Dimyati Natakusumah saat menghadiri acara pergantian Tahun Baru Islam 1440 Hijriah di Majelis Taklim Al-Ikhlas, Desa Labuan, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, Kamis (27/09/2018). |
KRAKATAURADIO.COM, LABUAN - Mantan Bupati Pandeglang, Dimyati Natakusumah
belakangan ini sering tampil ke publik dalam acara-acara yang digelar baik
acara yang digagas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang, maupun acara yang
digelar oleh masyarakat.
Kali ini, suami dari Bupati Pandeglang, Irna
Narulita tersebut ikut hadir memberikan ceramah dalam acara pergantian Tahun
Baru Islam 1440 Hijriah, di Majelis Taklim Al-Ikhlas, Kampung Karabohong, Desa
Labuan, Kecamatan Labuan yang dihadiri oleh ratusan kaum ibu.
“Memberikan pesan bahwa harus bagaimana
melaksanakan dan meningkatkan iman taqwa. Tadi juga untuk para pejabat harus
bermanfaat untuk orang banyak,” ujarnya saat ditemui usai acara, Kamis (27/2018).
Kedatangan Dimyati tersebut dimanfaatkan
masyarakat untuk menyampaikan aspirasi. Dimyati mengaku, aspirasi masyarakat
yang disampaikan telah ia terima.
“Biasalah kalau bapak datang ke
majelis-majelis itu banyak pernak perniknya, itu wajar minta bantuan. Ya intinya
adalah kita akan lihat perkembangan berikutnya,” paparnya.
Namun, ia membantah melakukan kampanye.
Menurut dia, saat menyampaikan materi ia tidak menyebut partai politik maupun
nomor urut.
“Tidak boleh pakai partai, boleh memperingati
(pergantian tahun baru Islam) tapi tidak boleh berpolitik praktis dulu, kan ada
masanya,” katanya.
Untuk diketahui, Dimyati kembali nyaleg untuk kursi Dewan Perwakilan
Rakyat (DPR) RI. Kali ini, suami dari Bupati Pandeglang, Irna Narulita tersebut
kembali maju di Dapil Banten 1 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Sebelumnya,
Dimyati menjadi anggota DPR RI periode 2014-2019 dari Dapil Jakarta III dari
Partai Persatuan Pembangunan. (Mudofar)
Tidak ada komentar