Disdukcapil Optimalkan Pelayanan Melalui Mobil Keliling


Ilustrasi mobil keliling.

KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Pada tahun 2018, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pandeglang akan mengoptimalkan pelayanan pembuatan administrasi kependudukan seperti pembuatan Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP), Akte Kelahiran dan Kartu Keluarga melalui mobil pelayanan operasional keliling ke sejumlah Kecamatan di Pandeglang bagian selatan.

Hal itu disampaikan Sekretaris Disdukcapil Kabupaten Pandeglang, Wawan saat ditemui diruang kerjanya, Kamis (28/12/2017).

Wawan menjelaskan, kendaraan yang nantinya berupa jenis mini bus itu, digunakan untuk menjangkau pelayanan pembuatan identitas kependudukan di daerah yang sulit diakses, mengingat sampai saat ini, kesadaran masyarakat untuk membuat berbagai tanda kependudukan masih rendah, lantaran jarak menuju lokasi pembuatan yang membutuhkan biaya besar.

“Untuk 2018 ini ada 3 unit mobil pelayanan keliling difokuskan untuk di daerah selatan,” kata dia.

Pihaknya akan membagi teknis operasi kendaraan tersebut dalam 3 zona di Pandeglang selatan, dimana setiap unitnya akan beroperasi untuk 10 Kecamatan dan setiap harinya akan stand by di Kantor Desa yang sudah memiliki akses internet.

“Direncanakan juga satu unit itu untuk 10 kecamatan jadi 30 kecamatan itu oleh 3 unit mobil sedangkan untuk didalam kota dilayani dikantor. Tujuannya untuk memaksimalkan atau malah mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat kaitannya dengan perekaman KTP kemudian percetakan dan penerbitan dokumen kependudukan,” jelas dia.

Berbagai identitas mulai dari pembuatan Akta Lahir, Kartu Keluarga, dan Kartu Tanda Penduduk dapat dilakukan di kendaraan pelayanan tersebut, termasuk perekaman.

“Kami mengimbau agar yang belum melakukan perekaman KTP agar segera melakukan di masing-masing kecamatan, kemudian untuk dokumen kependudukan lainnya agar segera membuat. Insha Allah dengan 0 rupiah dokumen kependudukan bisa jadi di Pandeglang,” imbuh dia. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.