Hari Kartini, Mahasiswi Bagikan Bunga Kepada Kaum Ibu


Mahasiswa yang tergabung dalam GMNI Pandeglang, saat memberikan bunga kepada kaum ibu, di sekitar pasar Badak Pandeglang, Kamis (21/04/2016).

KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Beragam cara dilakukan untuk memeriahkan peringatan hari Kartini yang diperingati setiap tanggal 21 April. Seperti yang dilakukan oleh mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) di Kabupaten Pandeglang.

Mereka menggelar aksi simpatik turun ke jalan dan membagi-bagikan bunga kepada kaum ibu yang tengah bekerja di berbagai ruang publik, sekitar pasar, alun-alun dan kantor pemerintahan di Kabupaten Pandeglang, Kamis (21/04/2016).

“Para Sarinah (kader perempuan GMNI, red) menemui sosok perempuan luar biasa, banyak wanita tua masih bekerja mencari rizki, keringat mereka patut dihargai untuk diperjuangkan agar hidup layak. Terlebih kami berupaya komunikasi dengan Bu Irna (Bupati, red) untuk bersama-sama memperjuangkan sosok wanita tangguh itu,” ujar Ketua DPC GMNI Pandeglang, Dean Bayu Pradana, Kamis (21/04).

Pria yang akrab disapa Deonk ini menuturkan, aksi yang dilakukannya untuk menyerukan perlindungan terhadap kaum marhaenis perempuan dan merupakan bagian dari peringatan Hari Kartini.

“Kartini mencontohkan kepada perempuan menjadi sosok yang kuat, sosok yang memiliki keberanian untuk berubah. Bahkan, bukan hanya melakukan perubahan secara pribadi, tapi merubah keadaan terpuruk secara universal,” tambahnya. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.