2 Motor Terlibat Tabrakan, 3 Orang Meninggal Dunia
Kecelakaan motor (ilustrasi). |
KRAKATAURADIO.COM, LABUAN - 2 kendaraan bermotor terlibat
kecelakaan hebat, didepan kantor Koramil Kecamatan Labuan, Kabupaten
Pandeglang, Banten, Sabtu (05/03/2016) sekitar pukul 00.45 WIB. Akibat
kecelakaan tersebut, 3 orang meninggal dunia.
Dari informasi yang dihimpun,
kecelakaan ini bermula saat motor Kawasaki Ninja warna biru bernomor polisi A
4412 UL yang dikendarai oleh Asep (32) warga Kecamatan Cipacung, Pandeglang,
bertabrakan dengan sebuah motor Suzuki Thunder berwarna biru nomor polisi A
5616 KO, yang dikendarai oleh Asep Didi Ahmad (28), warga Kampung Cigondang Tengah,
Kecamatan Labuan, Pandeglang yang membonceng Arul (21) warga Cigadung Pandeglang,
di depan kantor Koramil Labuan.
Asep (32) sendiri melajukan
motornya dari arah Pasar Labuan menuju muncang, sedangkan Asep Didi Ahmad (28)
bersama Arul (21) melajukan kendaraan dari arah sebaliknya.
Tidak diketahui kenapa 2 motor
tersebut terlibat kecelakaan. Pada saat kejadian, tidak ada saksi mata yang
tahu persis mengenai kejadian tersebut, karena pada saat itu kondisi jalan
sudah sepi.
Akibat kejadian ini, ketiga
korban meninggal dunia. 2 korban meninggal ditempat, sementara 1 korban lainnya
meninggal saat dirawat di Puskesmas Labuan. "Kondisi korban saat dibawa ke Puskesmas sudah meninggal dunia, sementara 1 korban lagi Asep warga Cipacung sempat diinfus namun nyawanya tidak dapat tertolong, karena luka di kepala yang parah," ucap perawat yang bertugas di Puskesmas Labuan, Devi saat dikonfirmasi Sabtu (05/03) pagi.
Dalam penuturan petugas
kepolisian Polsek Labuan, kedua pengendara tidak mengunakan helm. Adapun dari
ketiga korban mengalami luka parah d bagian kepala. (Mudofar)
Tidak ada komentar