KPU Pandeglang Targetkan 77 Persen Partisipasi Pemilih
Ketua Pokja Pemutakhiran Data Pemilih, Ida Jahidatul Falah saat diwawancara Krakatau Radio, di aula Kecamatan Labuan. |
KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pandeglang, menargetkan
sebanyak 77 persen tingkat partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)
serentak untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati, yang akan diselenggarakan pada 09
Desember 2015 mendatang.
Ketua Pokja Pemutakhiran Data Pemilih, Ida Jahidatul Falah
mengatakan, untuk mencapai target tersebut, pihaknya terus melakukan berbagai
langkah, seperti sosialisasi kepada masyarakat bersama penyelenggara.
"Untuk meningkatkan partisipasi pemilih, pengetahuan
tentang Pilkada, KPU bekerja sama dengan PPK se Kabupaten Pandeglang, melaksanakan
sosialisasi. Target dari KPU RI itu 77 persen. Angka yang lumayan tinggi,
makanya kita berupaya semaksimal mungkin untuk mensosialisasikan ini," ungkapnya
saat ditemui dalam acara sosialisasi Pilkada di Kecamatan Labuan, beberapa
waktu lalu.
Ida menjelaskan, pihaknya selalu mengingatkan kepada peserta
sosialisasi yang hadir, agar menyebarluaskan informasi tersebut kepada keluarga
dan tetangganya.
“Saya juga selalu mengimbau kepada masyarakat bukan hanya
datang mendapatkan informasi tapi menyampaikan informasi itu dan mengajak semua
tetangganya, masyarakatnya, keluarganya pada hari H mencoblos pilihannya
masing-masing,” paparnya.
Selain langkah tersebut, lanjut Ida, pihaknya menyebar
pemasangan APK yang tersedia pada titik-titik strategis dan membangun
komunikasi dengan Pemerintah daerah agar semua aparatur pemerintahan turut
serta melakukan sosialisasi terkait pilkada.
"Pilkada bukan hanya tanggungjawab kami selaku
penyelenggara tetapi semua pihak termasuk pemerintah daerah," paparnya.
Untuk diketahui, KPU Kabupaten Pandeglang telah menetapkan Daftar
Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 958.178 pemilih, 1.903 TPS yang tersebar di 339
Desa dan Kelurahan dari 35 Kecamatan. (Mudofar)
Tidak ada komentar