Dimyati: Ulama Pandeglang Sarankan Irna Turun
Mantan Bupati Pandeglang, Dimyati Natakusumah |
Pandeglang - Nama Irna Narulita Dimyati akhir-akhir
ini mencuat menjadi Bakal Calon Bupati (Calonbup) Kabupaten Pandeglang.
Hal itu setelah perwakilan istri dari mantan Bupati Pandeglang, Dimyati
Natakusumah ini, menyerahkan berkas formulir pendaftaran Calonbup ke DPD Partai
Keadilan Sejahtera (PKS) di jalan Cipacung Pandeglang, Senin (30/03/2015).
Namun, menurut pengakuan Dimyati
Natakusuma, Irna Narulita merupakan calon alternatif terakhir dalam Pemilukada Pandeglang
yang akan digelar pada bulan Desember 2015 mendatang.
“Ibu (Irna Narulita-red) itu
alternatif terakhir. Saya masih nanya sejumlah ulama di Pandeglang (minta
restu). Memang sudah mendaftar ke sejumlah Parpol, tapi bisa saja nanti kalo
ulama nanti menyampaikan ke saya Pandeglang ini cocoknya dipimpin oleh orang
lain, nanti ibu ga usah turun,” kata Dimyati ditemui usai mengikuti paripurna
istimewa peringatan hari jadi ke 141 Pandeglang, Rabu (01/04).
Ditambahkannya, calon Bupati Pandeglang
harus mempunyai akhlak dan pendidikan yang baik, membumi dan masyarakat
benar-benar merestui.
“Pemimpin (Bupati-red) itu harus
menikmati jabatannya, dalam arti dia merasa enjoy menjadi kepala daerah
sehingga tidak stres, tidak frustasi. Seperti yang dulu-dulu lah,” terangnya.
Saat didesak pertanyaan apakah sudah mendapat restu dari dirinya untuk naik menjadi Calonbup Pandeglang, Dimyati mengatakan,
sejumlah ulama di Pandeglang menyarankan agar Irna tidak perlu naik
menjadi Calon Bupati di Pandeglang.
“Tadi ada beberapa ulama yang hadir disini
(Rapat Paripurna-red). Saya menyampaikan tolong di istikhorohin. Kalo istikhoroh
ulama kan lebih mantap. Mereka menyampaikan kalo bisa ibu turun, jadi kalo
turun kan bukan naik. Tapi yang terpenting bagi saya Pandeglang ini harus maju,
kondusif, dan stabil,” jelas anggota DPR RI ini. (Mudofar/937)
Tidak ada komentar