Datang di Acara Nike Ardilla, Sandy Pas Band Jadi MC.
Sosok Sandy Pas Band memang sudah tak asing lagi bagi para penikmat musik tanah air. Pas Band juga salah satu pelopor pergerakan musik indie label di tanah air yang akhirnya jadi mainstream. Nah, lalu apa kabar pemain drum yang selalu tampil dengan rambut dikuncir ini?
Tadi malam ia hadir dalam acara amal 20th Nike Ardilla in Loving Memory. Acara tersebut digelar di Rolling Stones, Ampera, Jakarta Selatan. Bagaimana ceritanya sampai Sandy terlibat dalam acara tersebut?
"Di awal ditawarin untuk bantuin acara 20 tahun Nike Ardilla. Saya ngeliat acaranya bagus, terus memang yayasan Nike terbengkalai. Akhirnya saya share sama yang lain untuk ikutan, akhirnya kita tanya Pas Band, akhirnya ikutan," ujarnya menjelaskan.
Selain tampil, malam itu Sandy juga hadir sebagai pembawa acara. "Saya melihat sosok Nike Ardilla yang dilahirkan sebentar. Dia meninggal akibat kecelakaan, saat dia meninggal saya ada di deket situ, jadi tau dan tragis banget," ujarnya.
Menurut Sandy, acara tersebut digagas oleh Cut Memey. Menurut Sandy, tujuan acara ini adalah untuk menggalang dana. "Charitynya kita coba menggalang dana sebanyak mungkin dari karya SLB, melelang lagi," ujarnya.
"Kita juga share melalui instagram dan lain lain, kita kan tau uang yang kita dapat malam ini belum tentu cukup untuk operasional SLB," lanjutnya kemudian.
"Sayang banget udah 20 tahun berdiri, tapi orang yang keluar dari SLB belum bisa sukses," pungkasnya.
Tidak ada komentar