Dinkes Akan Bangun Puskesmas Labuan dan Cimanuk
Kepala Dinas Kesehatan Pandeglang, H. Deden Kuswan dalam acara peresmian Puskesmas Carita, Angsana dan Perdana, Rabu (18/03/2015) |
Pandeglang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang melalui Dinas
Kesehatan (Dinkes) pada tahun anggaran 2015 ini, akan melakukan
pembangunan gedung Puskesmas baru. Hal itu dilakukan untuk mempercepat
pelayanan kesehatan.
Kepala Dinkes Pandeglang, Deden Kuswan mengatakan, tahun ini
direncanakan ada dua pembangunan Puskesmas baru, yaitu Puskesmas Labuan dan
Puskesmas Cimanuk yang akan segera direlokasi.
Deden mengungkapkan, Puskesmas Labuan harus segera
direlokasi karena bangunan Puskesmas Labuan yang lama saat ini direncanakan beralih
fungsi menjadi Rumah Sakit kelas C.
“Puskesmas Labuan ini akan segera dibangun setelah ada
pelimpahan pembangunan Rumah Sakit Labuan dari Pemerintah Pusat ke Pandeglang. Karena Puskesmas
Labuan saat ini, sudah dipersiapkan untuk jadi Rumah Sakit. Jadi tahun ini sudah
direncanakan untuk dibangun,” ujar Deden.
Sementara itu, Sekretaris Dinkes Pandeglang, Didi Mulyadi
menambahkan, untuk pembangunan Puskesmas Cimanuk, akan dibangun dilokasi yang
ada saat ini. Menurutnya, pembangunan sarana bukan hanya
peningkatan fasilitas kesehatan secara fisik.
“Kalau Puskesmas Cimanuk akan dibangun Puskesmas yang lebih
representative dari lokasi yang ada. Pemkab juga akan menambah armada Puskesmas
Keliling (Pusling). Puskesmas keliling ini digunakan untuk operasional
Puskesmas dan juga berfungsi sebagai ambulans,” ungkapnya.
Selain pembangunan tersebut, kata Didi, Dinkes juga akan
merehabilitasi puskesmas yang mulai rusak, membangunan Pos Kesehatan Desa
(Poskesdes), pembangunan rumah dinas, dan pembangunan instalasi pengelolaan air
limbah (IPAL) puskesmas. (Mudofar/937)
Tidak ada komentar