Kesbangpol Pandeglang Gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
Kepala Bidang (Kabid) Wawasan Kebangsaan dan Penanganan Konflik pada Kesbangpol Pandeglang, Hasan Ansori mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk membangkitkan rasa dan semangat kebangsaan di kalangan masyarakat dan juga mendorong percepatan pencapaian tujuan dan cita-cita nasional dalam kerangka NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
“Kegiatan ini pesertanya dari Desa Harapan Karya Kecamatan Pagelaran yang merupakan Desa Tertinggal di Kabupaten Pandeglang, setiap tahun kami selalu menggelar sosialisasi ini di Desa Tertinggal lainnya,” ujarnya.
Sekretaris Badan Kesbangpol, Bambang Susatyo menambahkan, pikiran mengenai nilai-nilai luhur budaya bangsa dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, harus dilestarikan.
Menurutnya, hal ini perlu dilakukan agar generasi muda dapat hidup berdasarkan nilai-nilai yang diajarkan di dalam agama masing-masing dan juga agar generasi muda dapat lebih mengembangkan cara hidup tolong menolong dalam kebersamaan.
“Pengembangan nilai-nilai luhur bagi masyarakat terlebih bagi generasi muda bangsa merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan, mengingat saat ini banyak nilai-nilai budaya barat yang tidak sesuai dengan kepribadian asli bangsa Indonesia. Terlebih masyarakat Pandeglang mempunyai ikon kota seribu kiayi sejuta santri yang harus dilakukan adalah menanamkan kembali nilai-nilai moral dan akhlak agama kepada generasi muda Kota Tomohon,” ucapnya. (Mudofar/937)
Tidak ada komentar