LKSS Berikan Bantuan Kepada Yayasan dan Lansia
Labuan - Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Pandeglang bekerjasama dengan Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Dinsosnakertrans) Pandeglang memberikan bantuan kepada siswa berprestasi yang tinggal di panti asuhan dan yayasan serta kepada lansia yang tersebar di 16 Kecamatan di Kabupaten Pandeglang. Bantuan tersebut diberikan dalam rangka Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) tingkat Kabupaten Pandeglang.
Ketua LKKS Pandeglang, Hj. Siti Erna Erwan mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pihaknya kepada para siswa berkebutuhan khusus yang memiliki prestasi dan 118 anak pelajar SLTP dan SLTA serta 360 lansia di 16 yayasan di 16 Kecamatan di Kabupaten Pandeglang.
Erna menambahkan, bantuan tersebut berupa uang untuk keperluan pendidikan. Menurutnya, dana untuk bantuan ini dari APBD Perubahan di tahun 2012.
Dirinya berharap, agar bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya dan dapat sedikit meringankan beban. Sekretaris LKKS Pandeglang, H. Sutisna menambahkan, penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan dalam waktu sepekan pada Rabu (02/01/2013) s/d 10/01/2013.
Ketua LKKS Pandeglang, Hj. Siti Erna Erwan mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pihaknya kepada para siswa berkebutuhan khusus yang memiliki prestasi dan 118 anak pelajar SLTP dan SLTA serta 360 lansia di 16 yayasan di 16 Kecamatan di Kabupaten Pandeglang.
Erna menambahkan, bantuan tersebut berupa uang untuk keperluan pendidikan. Menurutnya, dana untuk bantuan ini dari APBD Perubahan di tahun 2012.
Dirinya berharap, agar bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya dan dapat sedikit meringankan beban. Sekretaris LKKS Pandeglang, H. Sutisna menambahkan, penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan dalam waktu sepekan pada Rabu (02/01/2013) s/d 10/01/2013.
Tidak ada komentar