Daniel Mananta Ingin Kolaborasi Dengan Syahrini








Meskipun telah melempar single recycle lagu Bendera milik Cokelat, Daniel Mananta tak mau disebut sebagai seorang penyanyi. Jebolan VJ MTV ini lebih nyaman jika disebut sebagai presenter.

"Basicly tetep, gue ini presenter yang terperangkap dalam sebuah lagu. Gue pengen orang lihat gue sebagai presenter aja," ucapnya di sela pembuatan video klip Bendera di My Studio, Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (16/1).

Daniel juga tak mau imejnya seperti Afgan ataupun Anang Hermansyah. Karena dia hanya mengisi sesi-sesi rap dalam lagu-lagunya. "Gak kayak Afgan yang melow gitu. Atau yang tiba-tiba yang nyanyi lagunya Anang, lagu putus hati," lanjutnya.

Di lagu Bendera ini Daniel berkolaborasi dengan penyanyi wanita bersuara RnB bernama Maharashi. Dengan musik yang digarap oleh DJ Davina. "Konsepnya tetep presenter dalam sebuah lagu. Konsep ngerap aja. Ngomongin sebuah isu," jelasnya lagi.

Disinggung akankah dia melakukan kolaborasi dengan penyanyi lain, Daniel mengangguk. "Pasti nantinya. Gak mungkin nyanyi sendiri. Gak muluk-muluk, pengen ama Syahrini, ya lihat aja," selorohnya. (kpl/ato

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.