Sebanyak 2.885 Atlit Ikuti Porkab


Pandeglang - Sebanyak 2885 Atlit untuk berbagai cabang olahraga, mengikuti perlombaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Pandeglang ke IV di Alun – Alun Kabupaten Pandeglang Selasa (20/11/12). Acara tersebut merupakan ajang pengembangan bakat bagi para peserta yang memiliki potensi.

Kepala bidang olahraga Dispora Kabupaten Pandeglang, Sakiran mengatakan, dengan diselengarakannya PORKAB IV ini diharapkan menumbuhkan bakat dan minat masyarakat terhadap olahraga, serta mampu meminimalisir kegiatan mengarah ke yang bersipat negatip.

Sakiran menjelaskan, para atlit tersebut merupakan perwakilan dari 35 Kecamatan yang ada di Kabupaten Pandeglang, yang sebelumnya telah mengadakan seleksi diwilayah masing – masing. Bagi atlit yang berprestasi, akan mendapatkan pembinaan dan bimbingan untuk mengikuti perlombaan ditingkat Provinsi.

Kegiatan tersebut digelar selama delapan hari kedepan dengan menggunakan anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pandeglang tahun 2012. Yang bertanggung jawab secara tekhnis adalah dispora Kabupaten dan Koni Pandeglang, dengan memperebutkan piala bergilir Bupati.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.