Angka Kecelakaan Lakalantas Labuan Meningkat 25%

Labuan - Angka kecelakaan lalulintas (lakalantas) jalan raya di Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang meningkat sebanyak 25% di semester II tahun 2012.

Kanit Lantas Polsek Labuan, AKP Winoto mengatakan, angka kecelakaan tersebut didominasi oleh anak usia remaja dibawah umur 17 tahun. Hal itu dikarenakan, banyakna siswa yang mengendarai kendaraan roda dua dengan mengebut. Hal tersebut menjadi tantangan bagi satuan unit Lakalantas Polsek Labuan.


Menurutnya, pihaknya sudah gencar melakukan sosialisasi lewat media massa tentang pentingnya tertib dalam aturan lalulintas. Pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat khususnya kepada para orang tua agar tetap melakukan pengawasan kepada anaknya yang mengendarai kendaraan roda dua namun belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

Dalam penyelesaian terhadap korban kecelakaan lakalantas ini, pihaknya menyarankan cara musyawarah mencari jalan keluar dan solusi. Namun, tidak sedikit juga yang memilih jalur hukum untuk cara penyelesaian.

Saat ini, pihaknya juga tengah gencar melakukan operasi kendaraan agar masyarakat sadar tentang aturan dalam berlalulintas. Dalam operasi tersebut, diketahui jumlah pelanggaran yang ditemukan pihaknya, mengalami penurunan. Dirinya berharap, masyarakat dapat tertib dalam berlalulintas dan mengutamakan keselamatan.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.