PMII UNMA Gelar Pengkaderan

Pengkaderan PMII di salah satu villa di kawasan Carita
Carita - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Mathla'ul Anwar menggelar pengkaderan di salahsatu vila dikawasan wisata carita. Kegiatan tersebut dari tanggal 6-7 oktober 2012. kegiatan yang bertujuan untuk perkrutan kader-kader baru serta menjalankan amanat organisasi.

Ketua Komisariat PMII Unma Faris Fadilah mengatakan, bahwa pengkaderan merupakan amanah dari organisasi yang harus dijalankan. Ini merupakan bagian dari sebuah konsitusi yang ada di PMII, ia juga menjelaskan kalau pengkaderan ini biasanya di sebut dengan masa penerimaan anggota baru atau yang biasa di kenal dengan Mapaba.


Ketua pelaksana kegiatan, Dwi Ari Setiawan menambahkan, saat ini para peserta yang ikut pengkaderan itu sebanyak 131 orang. Belum dari kampus-kampus yang lainya juga karena komisariat diluar kampus UNMA juga di beritahu dan diundang.

Lebih jauh, Fariz berharap pengkaderan tahun ini bisa memberikan nuansa baru bagi mahasiswa yang baru akan bergabung serta bagi sahabat-sahabat pengurus. Mampu menjadi kader yang kreatif, mandiri serta militan.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.