Bupati Apresiasi Kesadaran Warga

Panimbang - Bupati Pandeglang, Erwan Kurtubi, mengapresiasi tingkat kesadaran warga Kecamatan Panimbang atas pembayaran Pajak Bumi Bangunan (PBB). Apresiasi tersebut cukup beralasan, mengingat pembayaran PBB di wilayah itu terus mengalami peningkatan mencapai 57 persen dari sebelumnya hanya 35 persen.

Pernyataan tersebut diungkapkan saat Bupati menghadiri acara Safari Ramadan di Masjid Ar-Roudloh, Desa Panimbang Jaya, Kecamatan Panimbang, akhir pekan lalu. Selain melakukan Safari Ramadan, Erwan beserta beberapa Kepala SKPD dalam kesempatan itu menyerahkan bantuan kepada masyarakat setempat, yakni bantuan untuk Kelompok Usaha Bersama (Kube) dari Dinas Sosial Provinsi Banten sebesar Rp140 juta yang serahkan kepada tujuh Kube.

Untuk bantuan Kube yang menerima bantuan yakni Kube Jati Mekar, Kube Sangkar Mas, Kube Karya Maju, Kube Mutiara desa Mekarsari, Kube Aldo Jaya, Kube Tunas Karya dan Kube Muda Karya.

Disamping pemberian bantuan untuk Kube, Pemkab juga menyerahkan Bantuan Modal Lembaga Keuangan Mikro (BMLKM) dari Kementerian Sosial RI untuk 10 Kube di Kecamatan Panimbang dan Sobang serta bantuan lainnya dari Dinas Kehutanan (Dishut), Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) dan Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.