Jalur Wisata di Pandeglang Gelap Gulita, Ini Kata Dishub Pandeglang
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pandeglang, Atang Suhana. |
KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Jalan raya di jalur wisata wilayah Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, masih gelap gulita. Pemerintah Daerah melalui Dinas Perhubungan (Dishub) sejatinya sudah mengusulkan upaya penerangan ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) maupun Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Namun, hingga kini usulan itu belum ditindaklanjuti.
Kepala Dishub Kabupaten Pandeglang, Atang Suhana mengatakan, kewenangan Penerangan Jalan Umum (PJU) di kawasan wisata berada di status jalan, seperti status jalan nasional milik pemerintah pusat atau jalan provinsi milik Pemprov Banten.
“Kan kalau PJU itu ada masing-masing kewenangannya, seperti jalan nasional dikelolanya oleh kementerian perhubungan dibawah naungan BPTD (Balai Pengelola Transportasi Darat) wilayah VIII provinsi Banten yang berlokasi di Merak, kemudian jalan jalur provinsi itu adalah kewenangannya dishub provinsi dan kita khusus untuk jalan kabupaten saja,” kata dia, Selasa (09/05).
Pihaknya memastikan tidak semua PJU yang terpasang berfungsi semua. Untuk itu, persoalan tersebut telah disampaikan kepada pihak terkait namun belum ada tindak lanjut.
“Tetapi walaupun itu menjadi kewenangan mereka kita selalu koordinasi dengan mereka, terutama sebetulnya bukan PJUnya yang kurang, kita juga sudah menyampaikan ke sana tetapi yang ada pada mati semua. Kita sudah berkirim surat juga ke sana baik lisan maupun secara tertulis,” ujarnya.
Baca: Warga dan Pelaku Wisata Bersihkan Sampah di Sepanjang Jalan Pantai Carita
Baca: Ini Klarifikasi Bupati Pandeglang Terkait LHKPN yang Ramai Diperbincangkan
Dia mengakui, keberadaan PJU sangat berpengaruh terhadap peningkatan perekonomian warga. Terlebih Pandeglang merupakan daerah yang banyak dikunjungi wisatawan di musim libur lebaran kemarin.
“Dari kemarin-kemarin juga kita sudah menerima keluhan. Ini juga sudah disampaikan semua sesuai dengan kewenangannya masing-masing,” tutur dia.
Meski begitu, pihaknya menerima informasi akan ada pemasangan PJU oleh Dishub Banten dan Kemenhub pada tahun ini.
“Insha Allah untuk tahun ini juga
kan seperti dinas perhubungan provinsi ada menganggarkan untuk 5 titik kabupaten
Pandeglang kemudian untuk kementerian juga titik-titiknya yang akan dipasang biasanya
selalu berkoordinasi dengan dishub kabupaten Pandeglang,” imbuhnya. (Mudofar)
Tidak ada komentar