Presiden Resmikan Tol Serang-Panimbang Seksi I, Akhir 2023 Tol Akan Terhubung ke Panimbang
Presiden Joko Widodo bersama dengan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kepala Daerah di Provinsi Banten, meresmikan Tol Serang-Panimbang Seksi I Ruas Serang-Rangkasbitung, Selasa (16/11/2021). |
KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Presiden RI
Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Tol Serang-Panimbang Seksi I Ruas Serang-Rangkasbitung,
di Bojong Leles Kabupaten Lebak, Banten, Selasa (16/11/2021). Ia berharap dengan
diresmikannya tol ini maka perekonomian di Provinsi Banten dapat semakin
membaik.
“Alhamduliah hari ini jalan tol Serang-Panimbang seksi I, ruas
Serang-Rangkasbitung telah selesai dibangun dan siap untuk dioperasikan. Saya
yakin ini akan jadi pengungkit perekonomian Provinsi Banten khususnya di
sektiar jalan tol ini yakni di Kabupaten Lebak dan Pandeglang,” kata Presiden
dalam rilis yang disampaikan Humas Pandeglang.
Menurutnya, setelah pembangunan Tol Serang-Panimbang Seksi I ini
selesai, maka akan dilanjutkan dengan pembanginan Seksi II Rangkasbitung-Cileles
sepanjang 24 kilometer serta Seksi III Cileles-Panimbang sepanjang 33
kilometer.
“Sekarang
yang diresmikan baru seksi satu, nanti seksi dua dan tiga akan dimulai tahun
depan dan akan dituntaskan pada akhir 2023,” sambung
Jokowi.
Baca: Operasi Zebra, Polisi Bagi-bagi Masker dan Beri Imbauan Prokes
Baca: Diterjang Angin Puting Beliung, 19 Warung dan Gerobak di Wisata Kuliner Batako Rusak
Sementara itu,
Bupati Pandeglang Irna Narulita mengatakan, keberadaan tol Serang-Panimbang
khususnya Seksi III merupakan harapan besar masyarakat Pandeglang.
“Awal pembuatan jalan tol Serang-Panimbang karena adanya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Tanjung Lesung, kami harap segera terealisasi karena masyarakat kami sangat menunggu realisasi jalan tersebut,” ungkap Irna.
Irna meyakini,
dengan hadirnya tol di Pandeglang tentu akan membangkitkan ekonomi masyarakat.
Karena, kata dia, aksesibilitas merupakan pokok utama untuk menopang kemajuan
daerah.
“Dengan adanya
tol pariwisata akan bangkit, investasi akan berjalan, lapangan kerja terbuka
luas,” imbuhnya.
Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi I ruas Serang-Rangkasbitung sepanjang
26,5 kilometer ini diresmikan usai mendapatkan Sertifikat Laik Operasi (SLO)
dari Direktorat Jenderal (Dirjen) Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan
Perumahan Rakyat (PUPR).
Melalui tol ini, pengguna jalan akan menempuh waktu dari Serang ke
Rangkasbitung, Lebak, hanya dalam waktu 15-20 menit saja. Pembangunan Jalan Tol
Serang-Panimbang dilakukan pemerintah untuk mendukung pengembangan KEK Tanjung Lesung. (Mudofar)
Tidak ada komentar