50 Rumah Warga di Panimbang Rusak Dihantam Angin Puting Beliung
Angin puting beliung menerjang puluhan rumah di Desa Panimbangjaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Sabtu (26/06/2021). |
KRAKATAURADIO.COM, PANIMBANG - Sebanyak 50 rumah di Kampung Soge dan Kebon, Desa Panimbangjaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten, rusak dihantam angin puting beliung. Kejadian itu terjadi pada Sabtu (26/06/2021) sekira pukul 15.30 WIB.
Ketua Forum Komunikasi Kampung Siaga Bencana (KSB) Kabupaten Pandeglang, Beni Madsira mengatakan, angin puting beliung itu terjadi saat hujan deras turun mengguyur kawasan tersebut.
“Kejadiannya kemarin, pas warga sedang istirahat dirumah, karena saat itu tengah hujan deras,” kata dia.
Saat ini, pihaknya bersama Taruna Siaga Bencana (Tagana), TNI, Polri, aparatur Desa dan pihak terkait lainnya masih melakukan penanganan bencana.
Baca: Bupati Irna Target 15 Ribu Warga Ikut Vaksinasi Massal di Pandeglang
Baca: Terlibat Narkoba, ASN di Pandeglang Langsung Dipecat
Berdasarkan data yang dihimpun, terdapat 50 rumah warga rusak akibat peristiwa ini, mulai dari rusak ringan, sedang sampai berat. Sebanyak 24 rumah rusak di Kampung Kebon RT 04 RW 14, Desa Panimbangjaya, sementara di Kampung Soge terdapat 26 rumah.
“Total ada 50 rumah yang rusak di dua Kampung tersebut. Kami sudah melakukan evakuasi,” ucapnya.
Kondisi rumah yang mengalami kerusakan akibat peristiwa bervariasi. Hasil pendataan, ada yang mengalami rusak ringan hingga berat. Namun, ia memastikan tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.
“Tidak ada korban jiwa, rumah yang rusak mulai dari rusak
ringan dan ada juga yang rusak berat. Warga juga ada yang mengungsi ke rumah
tetangga dan keluarganya,” pungkasnya. (Mudofar)
Tidak ada komentar